Tluk Kualo Inderapura, Senin 01 Juli 2024 Telah Dilaksanakan Gotong-royong Pembersihan lokasi Saung Tani di Area Persawahan Nagari Tluk Kualo Inderapura dihadiri Wali Nagari Tluk Kualo Inderapura, Perangkat Nagari, Bamus Nagari Tluk Kualo Inderapura, pelaku tani,pengurus kelompok Tani dn anggota,Gapoktan,P3A, Pengurus BumNag, para pemuda dan karang Taruna,umumnya masyarakat. Gotong-royong Pembersihan lokasi Saung Tanidan Penimbunan Pondasi Tapak Saung serta pemindahan batu kali yang ada dibadan jalan saung tani. Saung tani ini dibangun pada tahun ini menggunakan anggaran Dana Desa dalam program ketahanan pangan. Dengan dibangunnya saung tani ini akan menjadi tempat sekretariat kelompok tani, P3A, Gapoktan dan lain-lain. Saung tani ini juga berfungsi nanti sebagai tempat pertemuan kelompak tani, pelatihan kelompok tani serta acara Sosialisasi masalah pertanian lainya. Pada gotong - royong perbersihan saung tani ini agar sisa material yang ada di jalan tidak mengganggu kendaraan yang lewat dan juga saung tani menjadi bersih.